Destinasi Wisata Edukasi Sentulfresh : Kunjungan SD Marie Joseph

Destinasi Wisata Edukasi – Menjadi suatu destinasi ( tujuan ) objek wisata bukanlah hal yang mudah, dibutuhkan banyak elemen agar suatu tempat menjadi suatu destinasi wisata. Manajemen yang baik, birokrasi yang tidak sulit, perawatan menyeluruh pada tempat wisata, nilai jual tempat wisata, akses yang mudah di jangkau dan lain sebagainya. Continue reading Destinasi Wisata Edukasi Sentulfresh : Kunjungan SD Marie Joseph

Joyfull Learning TK Islam Madani di Sentulfresh

Joyfull Learning TK Islam Madani

Yayasan TK Islam Madani memiliki visi mewujudkan lembanga pendidikan yang professional, unggul dan terpercaya.

Joyfull Learning TK Islam MadaniMemiliki misi professional mendorong para pendidik untuk meningkatkan kualifikasi pendidikannya. Melaksanakan pelatihan ,workshop, Shortcourse bagi para guru. Menjalin kerjasama dengan lembaga-lembaga yang memiliki kepedulian pada peningkatan profesionalisme tenaga  pendidik. Menyediakan fasilitas belajar dan akses informasi yang memungkinkan guru untuk meningkatkan kapasitasnya seperti buku sumber, perpustakaan, internet, dll.
Memiliki keunggulan melaksanakan pembelajaran yang aktif, kreatif, inovatif, menyenangkan (joyfull learning). Mendisain kegiatan ekstrakurikuler berbasis pada kebutuhan siswa sperti pengembangan sifat kepemimpinan dengan metode outbound learning dan olah raga prestasi. Merumuskan dan melaksanakan kegiatan halaqah pembinaan dan pemberian ketelaudanan kepada siswa TK Islam Madani  agar tumbuh menjadi pribadi yang berkomitmen dan tangguh.
Joyful learning TK Islam Madani sebagai landasan pembelajaran siswa aktif. Joyfull Learning berasal dari kata joyfull yang berarti menyenangkan sedangkan learning adalah pemberlajaran. Dave Meier menyatakan bahwa belajar menyenangkan (joyfull learning)  adalah sistem pembelajaran yang berusaha untuk membangkitkan minat, adanya keterlibatan penuh, dan terciptanya makna, pemahaman, nilai yang membahagiakan pada diri siswa.
Pembelajaran yang menyenangkan (Joyfull Learning TK Islam Madani) bukan semata-mata pembelajaran yang mengharuskan anak-anak untuk tertawa terbahak-bahak, melainkan sebuah pembelajaran yang di dalamnya terdapat kohesi yang kuat antara guru dan murid dalam suasana yang sama sekali tidak ada tekanan. Yang ada hanyalah jalinan komunikasi yang saling mendukung.
Sedangkan tujuan dari pembelajaran Joyfull Learning TK Islam Madani sendiri adalah menggugah sepenuhnya kemampuan belajar dari pelajar, membuat belajar menyenangkan dan memuaskan bagi mereka, dan memberikan sumbangan sepenuhnya pada kebahagiaan, kecerdasan, kompetensi, dan keberhasilan mereka sebagai manusia.
Maka ketika sekolah Joyfull Learning TK Islam Madani melihat sentulfresh, maka mereka percaya kalau anak-anak Joyfull Learning TK Islam Madani akan senang melakukan pembelajaran seperti itu yang syarat dengan praktek juga teori. Anak anak bisa berinteraksi langsung mengenal hewan dan tumbuhan yang beraneka ragam jenisnya yang bermanfaat untuk kehidupan.
 

Wisata Bogor TK Alam Terpadu Prima Kids Bekasi ke Sentulfresh

Wisata Bogor TK cover

Wisata Bogor TK – Lembaga Taman Kanak-kanak (TK), meskipun sebagai lembaga pendidikan formal, sangat berbeda dengan lembaga pendikan SD, SMP, dan seterusnya. Dari nama lembaganya, yakni “taman” bukan “sekolah”. Sebutan “Taman” pada Taman Kanak-kanak mengandung makna “tempat yang aman dan nyaman (safe and comfortable) untuk bermain” sehingga pelaksanaan pendidikan di TK harus mampu menciptakan lingkungan bermain yang aman dan nyaman sebagai wahana tumbuh kembang anak.

Menghasilkan lulusan yang cerdas, kreatif, berakhlaq mulia, berbudi luhur, mempunyai dasar karakter, memiliki motivasi belajar dan keterampilan menjadi sebuah visi yang di inginkan setiap sekolah, pun sekolah TK Alam Terpadu Prima Kids Bekasi ini. Serta memiliki misi untuk memfasilitasi pertumbuhan dan perkembangan peserta didik sehingga mereka dapat bertumbuh dan berkembang secara optimal.

Mendidik peserta didik sehingga mereka memiliki kecakapan hidup yang memadai untuk dapat beradaptasi dengan kehidupan masyarakat yang makin berkembang. Serta turut mengembangkan sumber daya manusia yang kreatif, inovatif, produktif, dan bertanggung jawab serta memiliki wawasan dan keimanan yang tinggi sesuai dengan ajaran agama yang dianutnya menjadi misi dari yayasan ASA PRIMA.

TK Alam Terpadu Prima Kids Bekasi merupakan sekolah formal pra sekolah di bawah naungan Yayasan ASA PRIMA. Dalam kegiatan belajar seraya bermain, anak didik KB dan TK Alam Terpadu PRIMA KIDS berasal dari berbagai macam suku dan agama yang ada di Indonesia. Keragaman ini yang membentuk anak – anak menjadi pribadi yang saling menghargai dan mempererat semangat persaudaraan.

Wisata Bogor TK anak

Dasar didirikannya KB dan TK Alam Terpadu PRIMA KIDS
Mengoptimalkan potensi anak agar menjadi anak yang berkualitas merupakan target kami dalam setiap kegiatan yang sudah diprogramkan. Karena pada usia 0-9 tahun merupakan usia emas (golden age) yang datang hanya satu kali dan tidak dapat diulang. Multiple Intelegent menjadi dasar juga di dalam mengembangkan pribadi dan potensi anak sejak dini. Situasi sekolah yang dilengkapi berbagai fasilitas dan tenaga pendidik yang ramah membuat anak merasa aman dan nyaman.

Pada tanggal 07 Mei 2015 TK Alam Terpadu Prima Kids Bekasi berkesempatan untuk mengunjungi Wisata Bogor TK sentulfresh edufarm. Anak didik dipandu oleh guide yang sudah berpengalaman berkeliling di arena peternakan sapi milik Bapak Zulham Ariansyah. Anak didik bermain serta berlomba menangkap burung dara. Anak didik pun belajar mengenal tumbuhan obat.

Joyful learning SD FEP Jubilee Jakarta di Sentulfresh

Joyful learning SD FEP Jubilee Jakarta

Joyful learning SD FEP Jubilee Jakarta memiliki visi mewujudkan sekolah nasional bertaraf internasional yang berorientasi pada multikulturalisme, menumbuhkan semangat kewirausahaan, berwawasan lingkungan dan teknologi yang berbasis pada pendidikan karakter.
Joyful learning SD FEP Jubilee Jakarta berpose santaiDilihat dari visi tersebut sudah jelas, tertuang dari tambahan FEP. FEP singkatan dari full english program. Sistem belajar mengajar yang ditanamkan di sekolah Joyful learning SD FEP Jubilee Jakarta menggunakan bahasa inggris sebagai panduan utamanya. Di sekolah ini juga menerapkan bahasa mandarin, indonesia juga arabic.
Joyful learning SD FEP Jubilee Jakarta ini, menerapkan full english program sejak anak didik menginjak di bangku SD. Selama 6 tahun anak peserta didik memakai bahasa Inggris UK sebagai percakapan sehari hari. Jadi tentulah tidak aneh ketika kemarin Joyful learning SD FEP Jubilee Jakarta mengunjungi sentulfresh pada tanggal 22 Mei 2015, jarang yang menggunakan bahasa Indonesia sebagai bahasa percakapan sehari hari.
Misi dari Joyful learning SD FEP Jubilee Jakarta adalah menyelenggarakan pendidikan yang mengembangkan sumber daya manusia mandiri dan berkepribadian nasional serta berwawasan internasional. Hal ini sangat cocok dengan konsep yang ditawarkan oleh sentulfresh sebagai wahana untuk membantu mengasah kemandirian anak peserta didik.
Menyediakan sarana dan prasarana pendidikan yang bertaraf internasional. Melaksanakan program pendidikan dan atau pengembangan kultur guna terciptanya iklim persamaan dan toleransi yang bermuara pada terwujudnya keadilan dan perdamaian.
Menciptakan budaya kewirausahaan melalui proses pembelajaran dan pengalaman. Anak peserta didik Joyful learning SD FEP Jubilee Jakarta belajar tentang wirausaha di sentulfresh. proses pembuatan yoghurt hingga pada proses penjualan.Joyful learning SD FEP Jubilee Jakarta - siap siap naik pedet
Menyelenggarakan pendidikan guna menumbuhkan kesadaran, sikap dan perilaku yang peduli lingkungan. Terlihat dari peserta didik yang membuang sampah pada tempatnya, itulah salah satu bentuk kepedulian yang telah anak lakukan demi lingkungannya sekitar.
Mengintegrasikan proses pendidikan dan pengabdian masyarakat melalui pendayagunaan TIK serta menumbuhkembangkan ahlak mulia dan kepribadian kuat melalui pembelajaran dan kehidupan sebagai dasar pembentukan manusia seutuhnya.
Karena dari sebuah pengalaman itulah anak tahu dan mampu mengembangkannya.