Ceria Bersama TK AL Huda Pondok Hijau Bekasi
Jumat, tepatnya tanggal 8 Mei 2015 sentulfresh mendapat kunjungan dari TK Al Huda. Dimasa pemerintahan Joko Widodo ini, Dirjen PAUDNI kembali dirombak dan berganti baju menjadi Direktorat Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini dan Pendidikan Masyarakat (Ditjen PAUD-PM).
Sesuai dengan Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 11 Tahun 2015 tentang Organisasi dan Tata Kerja Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan dan Peraturan Presiden Nomor 14 Tahun 2015 tentang Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, tugas utama Dirjen PAUD-PM adalah “Menyelenggarakan Perumusan dan Pelaksanaan Kebijakan di Bidang Pendidikan Anak Usia Dini dan Pendidikan Masyarakat.
Salah satu tugas dari Ditjen PAUD-PM ini adalah pelaksanaan kebijakan di bidang peningkatan kualitas pendidikan karakter peserta didik juga fasilitasi sumber daya. Berbicara tentang kualitas pendidikan karakter peserta didik, TK Al Huda Pondok Hijau Bekasi ini memberikan fasilitas terhadap anak didiknya tentang pentingnya mengenal dunia luar, dunia binatang salah satunya.
Sentulfresh yang mengusung integrated farm menyediakan fasilitas tersebut dengan memberikan praktek langsung kepada anak anak TK Al Huda pondok Hijau bekasi untuk lebih mengenal hewan, berinteraksi langsung dengan sapi, ikan, cacing juga mengenal jenis jenis tanaman yang kaya manfaatnya.
Anak anak dikenalkan tentang ciri dari sapi perah, bagaimana cara memerah, juga hal apa saja yang harus dilakukan seorang peternak terhadap hewan yang diternaknya. Memelihara hewan dengan baik serta memberikan makan hewan secara tepat adalah salah satu hal yang perlu dilakukan oleh seorang peternak.
Anak anak membantu peternak memberikan makan terhadap hewan yang ada di sentulfresh. anak-anak pun memerah sapi langsung dengan dipandu oleh guide yang sudah tidak asing lagi berinteraksi dengan hewan. Antusiasnya anak anak TK Al Huda Pondok Hijau Bekasi sampai mereka betah berlama lama di dalam kandang sapi.
Setelah kegiatan inti selesai anak-anak beristirahat didalam pendopo, kemudia makan siang bersama. Sebelum adzan Dhuhur berkumandang anak anak TK Al Huda Pondok Hijau Bekasi beserta guru mulai memasuki masjid untuk melakukan solat Dhuhur berjamaah.