Tanaman Lidah Mertua yang Bermanfaat
Setiap kali admin mengajak tim survey dari sekolah atau gathering keluarga ke taman yang ada di sentulfresh, sebagian pengunjung yang memang sudah menikah sering kali banyak yang tersenyum dan saling bertukar pikiran dengan rekannya tentang tanaman yang satu ini. Secara tanaman yang satu ini dinamai dengan lidah mertua. Entah apa yang mereka gambarkan dengan tanaman ini.
Tanaman lidah mertua yang bermanfaat ini mempunyai nama ilmiah Sansevieria . Tanaman lidah mertua yang bermanfaat ini merupakan marga tanaman hias yang cukup populer di Indonesia. Bunga lidah mertua sering kali digunakan sebagai penghias interior rumah karena tanaman ini bisa tumbuh dalam kondisi yang sedikit air dan dengan kondisi cahaya matahari yang minim. Bunga lidah mertua ini memiliki karakteristik daun yang keras, tegak, sukulen, dengan ujung-ujung daun yang meruncing.
Selain bentuknya yang cantik dan mudah dipelihara, tanaman lidah mertua yang bermanfaat ini diketahui dapat menyerap lebih dari 107 jenis polutan di daerah padat lalu lintas dan ruangan yang penuh asap rokok. Tidak hanya itu, tanaman hias ini juga mampu menyerap radiasi yang dipancarkan dari peralatan elektronik di dalam rumah.
Sansevieria atau bunga lidah mertua merupakan jenis tanaman hias dengan tingkat penyerapan paling tinggi terhadap polutan. Sangat cocok dipelihara di dalam rumah yang berada di daerah yang memiliki tingkat polusi dan radiasi tinggi. Cara merawat tanaman lidah mertua yang bermanfaat ini sangat mudah dan murah karena bisa hidup dalam kondisi air dan cahaya matahari yang minim. Mampu menghasilkan zat O2 (oksigen) dalam jumlah yang melimpah tanpa menghasilkan zat CO2 sehingga sangat cocok di taruh di dalam ruangan, terlebih untuk anda para perokok supaya asap rokok anda tidak meracuni penghuni rumah lainnya.
Di sentulfresh tanaman lidah mertua yang bermanfaat ini ditanam sebagai penghias pagar taman juga pembatas wilayah karena sifatnya yang keras dan indah. Bagi orang Jepang kerap memanfaatkan serat bunga lidah mertua ini sebagai bahan pembuat kain dan kreasi anyaman.
Bunga lidah mertua digunakan sebagai bahan parfum di beberapa negara maju, seperti China dan Prancis dan beberapa negara lainnya.
Ternyata tanaman lidah mertua yang bermanfaat dari getahnya dapat digunakan sebagai obat antiseptik alami. Akar lidah mertua dapat dimanfaatkan sebagai penyegar rambut atau bisa digunakan sebagai hair tonik dan juga obat untuk mengatasi wasir. Daun lidah mertua dapat menyembuhkan sakit kepala dengan cara dibakar. Daun lidah mertua dapat dijadikan sebagai obat diabetes dengan cara direbus, dan diambil air rebusannya sebagai minuman.
Dan banyak sekali manfaat lainnya dari tanaman lidah mertua ini.